Untuk SMAN 2 Tuban..LDK diadakan Pada Hari Kamis dan Jumat ( Tanggal 10 dan 11 Desember 2020 ), bertempat di Ruang Pertemuan dan Lapangan SMAN 2 Tuban.
Latihan Dasar Kepemimpinan/LDK adalah sebuah pelatihan dasar tentang segala hal yang berkaitan dengan kepemimpinan. Pelatihan ini biasanya yang diberikan oleh Pengurus OSIS lama kepada calon Pengurus OSIS baru, baik untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama maupun Sekolah Menengah Atas.
Tujuan kegiatan LDK ini adalah :
- Menciptakan siswa lebih mandiri dan berjiwa pemimpin.
- Meningkatkan jiwa kooperatif siswa.
- Meningkatkan kemampuan komunikasi siswa.
- Memberikan kesadaran lingkungan pada siswa.
- Membekali siswa teknik menyusun program dan laporan di sekolah.
- Mengenal wawasan kebangsaan.
Alhamdulillah kegiatan LDK OSIS Masa Bakti 2020-2021 telah berjalan dengan lancar atas dukungan dari semua pihak. Semoga dengan pelatihan ini para Pengurus OSIS mempunyai bekal untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya selama satu tahun ke depan. JAYALAH SELALU OSIS SMAN 2 TUBAN…