Partisipasi SMAN 2 Tuban dalam Karnaval HUT RI ke 70

August 11, 2015

SMAN 2 Tuban – SMAN 2 Tuban turut berpartisipasi memeriahkan HUT RI 70 dalam Karnaval yang dilaksanakan pada hari selasa, 11 Agustus 2015 demi menyambut Hari jadi Negara Kita tercinta . Tema yang di ambil adalah kebudayaan Kalimantan timur yaitu Perayaan Erau. Barisan karnavalTerdiri dari peragaan busana karnival dengan tema kaltim, tari gong ( tari tradisional Kaltim ) , Tari Perang, dan Mengulur naga.

Khusus untuk peragaan busana Karnival, ada kepuasan tersendiri karena busana tersebut adalah hasil karya Siswa kelas XI SMAN 2 Tuban dengan bimbingan guru Prakarya. ini merupakan sesuatu yang perlu di apresiasi dan dibanggakan.

Secara keseluruhan , proses kegiatan karnaval yang start berlokasi di Alun-alun tuban dan Finish di GOR Tuban berlangsung lancar dan Alhamdulillah mendapatkan respon positif dari masyarakat.

Related posts

Leave a Comment