SMAN 2 Tuban, Pelaksanaan kegiatan Idul Adha pada hari Kamis, 24 September 2015 berjalan dengan lancar. Rangkaian kegiatan diawali dengan sholat idul adha bertempat di masjid Al Hikmah SMAN 2 Tuban. Setelah itu dilaksanakan penyembelihan hewan kurban berupa 1 ekor sapi dan satu ekor kambing. lokasi penyembelihan ada di barat kantin sman 2 tuban. Segera setelah itu, hewan kurban di proses oleh ibu – ibu panitia dan dibantu oleh Anggota OSIS. daging dipotong, ditimbang, dan dikemas rapi, serta siap untuk didistribusikan.
Tim distribusi daging kurban menyasar wilayah Koro, Montong dan Boto yang sebagian warganya masih kekurangan sebagai daerah penyaluran daging kurban. dan Alhamdulillah, semua daging qurban berhasil dibagikan secara merata dan insya Allah tepat sasaran.
Kegiatan ini sebagai kegiatan PHBA rutin SMAN 2 Tuban yang salah satu tujuannya adalah melatih dan menambah pengalaman siswa-siswi dalam kegiatan idul adha. semoga bermanfaat bagi kita semua, aamiin.(aris/red)